WinRAR: Pengertian, Fungsi, Fitur, Cara Penggunaan, Kelebihan, Kekurangan, serta Perbedaannya dengan WinZip

Pengertian WinRAR
WinRAR

Pengertian WinRAR
WinRAR adalah software shareware pengarsipan dan kompresi yang dibuat oleh Eugene Roshal. Winrar merupakan software pembuat file ber extensions rar, atau dengan kata lain software compres yang akan memperkecil ukuran file kemudian file tersebut akan berubah menjadi rar, winrar tersedia di OS 32 bit dan 64 bit untuk operating system windows, linux, FreeBSD, DOS dan MacOS.

Baca Juga: Windows 32 bit dan 64 bit: Pengertian, Perbedaan, Kelebihan, dan Kekurangannya

WinRAR dapat mengarsipkan berkas-berkas menjadi format RAR atau ZIP. Pocket RAR, sebuah versi untuk Pocket PC, tersedia secara shareware. Perangkat lunak ini dapat membongkar 17 file arsip. Ukuran kompresi file 1 MB hingga 1GB tersedia oleh WinRar. Saat ini lebih dari 500 juta pengguna menggunakan perangkat lunak ini untuk kompresi file, transfer, transmisi email, dan mengatur penyimpanan data. 

Baca Juga: Pengertian Manajemen Data, Tujuan, Fungsi, Teknik, dan Permasalahannya

Fungsi WinRAR
1. Mempercepat Pengiriman Data
Fungsi WinRAR yang pertama adalah aplikasi ini bisa digunakan untuk membantu mempercepat pengiriman data. Anda bisa membandingkan ketika memindahkan atau mengcopy file setelah dikompres dengan yang tidak.

Anda akan menemukan bahwa file yang dikirim dalam format Rar akan lebih cepat dibandingkan file yang dikirim tanpa menggunakan format Rar. Hal ini karena ukuran file yang lebih kecil dibandingkan ukuran sebenarnya. Meskipun begitu, kualitas file tersebut tetap tidak berkurang.

2. Menghemat Ruang Penyimpanan
Seperti yang Anda ketahui bahwa file yang dikompres menggunakan WinRAR maupun aplikasi sejenis memiliki ukuran yang lebih kecil. Hal ini sangat bermanfaat karena mampu menghemat ruang penyimpanan.

Banyak file yang berukuran besar yang tersedia di internet biasanya sudah berada dalam bentuk Rar pada saat Anda mengunduhnya. Kita ambil contoh file asli yang memiliki ukuran 10 GB. Ketika file tersebut dikompress dengan WinRAR, maka ukurannya bisa sampai setengahnya yaitu sekitar 4 sampai dengan 5 GB.

3. Menghemat Paket Data dan Bandwith
Manfaat WinRAR yang ketiga adalah mampu menghemat paket data dan juga bandwidth. Bagi Anda yang mengunduh aplikasi menggunakan paket data, mengunduh file berukuran besar tentu akan membuat paket data Anda berkurang banyak atau bahkan sampai habis.

Namun ketika file tersebut berada dalam format Rar, maka ukuran filenya bisa lebih kecil sehingga mampu menghemat paket internet Anda.

4. Sudah Mendukung Berbagai Format Lainnya
Jika Anda mencari aplikasi kompres data yang mendukung berbagai format kompres yang lainnya, maka WinRAR adalah jawabannya. WinRAR sudah mendukung berbagai format kompres file yang lain seperti ZIP, ARJ, CAB, GZip, LZH, 7-Zip, TAR, UUE, BZIP2, dan ISO.

5. Mengamankan File dari Virus
File yang disimpan dalam format Rar akan lebih kebal terhadap virus. Bahkan file yang dikompres tersebut tidak dapat dimasuki virus sehingga Anda bisa menyimpan file tersebut di mana saja. Sebuah manfaat yang tentunya sangat membantu Anda dalam menyimpan file-file penting.

Fitur Utama WinRAR
Beberapa fitur menarik dari WinRAR seperti keamanan file terjamin, mendukung beragam format kompresi populer, fitur Wizard, dan lain sebagainya.
1. Menyediakan dukungan lengkap untuk arsip RAR dan ZIP serta mampu membongkar arsip CAB, ARJ, LZH, TAR, GZ, UUE, BZ2, JAR, ISO, 7Z, XZ, Z.
2. Fitur Wizard bagi calon pengguna.
3. Enskripsi arsip kekuatan industri menggunakan AES dengan kunci 256 bit.
4. Mendukung file dan arsip dengan ukuran hingga 8.589 miliar gigabyte.
5. Kemampuan untuk membagi arsip menjadi beberapa volume dengan mudah.
6. Catatan pemulihan dan volume pemulihan, yang memungkinkan untuk merekonstruksi arsip yang rusak secara fisik.
7. WinRAR memberi semua pembaharuan masa secara Gratis.
8. Kompresi dan dekompresi CPU multithreaded.

Cara Penggunaan WinRAR
Untuk mengompresnya cukup mudah, ada dua cara untuk mengompres dengan winrar di antaranya,
1. Siapkan file yang ingin dicompres
2. Klik kanan pada file tersebut
3. Pilih add to winrar.rar
4. Tunggu sampai compres selesai

Dan ini cara yang kedua, cara ini lebih ribet ketimbang yang tadi tapi masih bisa di terapkan:
1. Siapkan file yang ingin dicompres
2. Klik kanan pada file tersebut
3. Pilih add to archive
4. Pada bagian compres method ganti dengan beast
5. Jika ingin memproteksi file dengan password klik set password jika sudah Ok.

Kelebihan WinRAR
1. Mudah digunakan
2. Ringan
3. Memperkecil ukuran file
4. Dapat membuka format file yang berbeda
5. Membuat arsip format RAR dan ZIP
6. Mengunci file RAR
7. Melindungi file dari virus
8. Kompatibel dengan Windows 10 dan versi sebelumnya.

Kekurangan WinRAR
1. Tampilan. Kita tahu bahwa tampilan dari WinRAR ini masih menggunakan model lama. Hal ini sangatlah tidak relevan dengan kondisi perkembangan teknologi saat ini, di mana banyak tampilan software dibuat lebih modern supaya menarik di pandang.
2. Kerusakan File. Hal ini dapat terjadi dikarenakan beberapa hal. Yaitu ketika file yang akan di kompres, sebelumnya telah terinfeksi virus. Dan satunya lagi disebabkan karena file yang dikompres belum selesai 100%.
3. File Terkunci. Memang WinRAR telah menyediakan fitur password untuk mengamankan file yang akan dikompres. Namun jika pengguna lupa dengan password yang terdapat pada file WinRAR, maka cara membukanya adalah hanya dengan mengingatnya saja. Jika tidak ingat, terpaksa pengguna harus merelakan/ membuang file tersebut.

Perbedaan WinRar dan WinZip
1. WinRar tersedia dalam 45 bahasa sedangkan WinZip hanya tersedia dalam tujuh bahasa, yang enam kali lebih kecil dari WinRar.
2. WinRar menyediakan opsi kompresi RAR standar dan kompresi solid, yang tidak tersedia oleh WinZip.
3. Ekstrak dari file yang rusak, arsip terpisah dan pengaturan ukuran kamus kompresi benar-benar diabaikan oleh WinZip tetapi tersedia oleh WinRar.
4. Jeda dan pengaturan ukuran setelah setiap volume tersedia oleh WinRar bukan oleh WinZip.
5. Tingkat konversi WinZip untuk file teks, file kata, file bitmap dan file 3D CAD dua kali lebih banyak daripada WinRar.
6. Fitur keamanan WinRar lebih maju dan protektif daripada WinZip.
7. Dengan bantuan WinRar Anda dapat membongkar 17 file arsip sementara WinZip hanya menyediakan 13 opsi file arsip.
8. WinZip berguna untuk multi-tugas selain kompresi sederhana. Ini menawarkan Anda konversi file PDF ke MS Word & sebaliknya, pembaruan driver dan perlindungan malware juga, yang tidak ada di WinRar.
9. WinRar menerima format WinZip tetapi WinZip tidak mengizinkan format file WinRar.

Baca Juga: WinZip: Pengertian, Fungsi, Cara Memasang, dan Perbedaannya dengan WinRar

Dari berbagai sumber

Download

Aletheia Rabbani
Aletheia Rabbani “Barang siapa yang tidak mampu menahan lelahnya belajar, maka ia harus mampu menahan perihnya kebodohan” _ Imam As-Syafi’i

Post a Comment for "WinRAR: Pengertian, Fungsi, Fitur, Cara Penggunaan, Kelebihan, Kekurangan, serta Perbedaannya dengan WinZip"