Atol: Pengertian, Proses Pembentukan, Manfaat, dan Persebarannya

Pengertian Atol
Atol

Pengertian Atol
Atol dalam Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah pulau karang berbentuk lingkaran (biasanya di tengahnya terdapat danau atau laguna); karang koral yang berbentuk lingkaran (gelang) atau ladam kuda; pulau kecil berbentuk gelang yang terjadi karena puncak suatu bukit karang menonjol di atas muka laut.

Atol merupakan salah satu bagian dari laut yang terbentuk dari sekumpulan terumbu karang yang membentuk cincin dan mengelilingi laguna atau pulau yang berada di bagian tengahnya. Pada umumnya atol akan mengelilingi pulau vulkanik yang sudah tidak aktif atau mati. Pulau vulkanik adalah pulau yang terbentuk dari gunung api yang muncul dari dasar laut ke permukaan secara perlahan.

Proses terbentuknya Atol
Berikut tahapan dalam proses terbentuknya atol di antaranya,
1. Tumbuhnya terumbu karang di pulau vulkanik di mana gunung api di dekatnya sudah tidak aktif lagi.
2. Terumbu karang berkembang biak. Terumbu karang merupakan salah satu makhluk hidup. Tak heran jika mereka memiliki ciri-ciri makhluk hidup lainnya yaitu tumbuh dan berkembang biak. Perkembangbiakan terumbu karang calon atol akan mengikuti bentuk pulau yang dikelilinginya.
3. Erosi pulau vulkanik. Terumbu karang yang hidup di sekitar pulau vulkanik menjadi salah satu faktor pulau tersebut mengalami erosi. Gunung vulkanik yang ada di dekatnya pun menjadi semakin rendah sehingga terlihat seperti pulau yang datar, cekung dan bulat  kemudian disebut dengan laguna. Pada saat inilah atol sudah terbentuk sempurna.

Manfaat Atol
Adanya atol menghasilkan beberapa manfaat di antaranya,
1. Rumah bagi beberapa spesies ikan khususnya ikan berukuran kecil.
2. Menghasilkan pemandangan yang menakjubkan sehingga laut menjadi semakin indah.
3. Menyediakan bahan makanan bagi beberapa jenis makhluk laut.
4. Subjek penelitian para ilmuwan.

Persebaran Atol
Distribusi atol di seluruh dunia bersifat instruktif: sebagian besar atol dunia berada di Samudera Pasifik (dengan konsentrasi di Kepulauan Tuamotu, Kepulauan Caroline, Kepulauan Marshall, Coral Sea Islands, dan kelompok pulau Kiribati, Tuvalu dan Tokelau ) dan Samudera Hindia (the atol di Maladewa, Kepulauan Lakshadweep, Kepulauan Chagos dan di bagian pesisir Jawa ).
 

Dari berbagai sumber

Download

Aletheia Rabbani
Aletheia Rabbani “Barang siapa yang tidak mampu menahan lelahnya belajar, maka ia harus mampu menahan perihnya kebodohan” _ Imam As-Syafi’i

Post a Comment for "Atol: Pengertian, Proses Pembentukan, Manfaat, dan Persebarannya"